Jalanku Menuju Kegagalan


Sebuah renungan diri

Sering terlintas pertanyaan pada diri sendiri…..

Apakah saya sedang berjalan menuju kesuksesan ataukah sedang menikmati jalan menuju kegagalan?

gagal

Jika membahas tentang kegagalan sudah pasti harus membahas tentang keberhasilan terlebih dahulu.

Lantas apa yang disebut sebagai berhasil?

Sebagian orang menyebut sukses adalah tercapainya tingkat pendidikan tertentu,  sebagian yang lain menyebut sukses adalah pencapain tertentu dalam karir
Adapula yang menyebut
sukses adalah jika seseorang menjadi terkenal.
Bahkan ada yang menyebut sukses adalah kepemilikan atas sejumlah harta tertentu

Perdana Menteri yang membawa Inggris memenangkan Perang Dunia II, Winston Churchill menyebut sukses sebagai kegagalan demi kegagalan tanpa kehilangan antusiasme.

Motovator Brian Tracy menyebut bahwa sukses adalah keinginan untuk menjalani hidup sesuai dengan keinginanmu, melakukan apa yang ingin kamu nikmati, dikelilingi keluarga, teman dan orang yang kamu hormati

Salah satu orang terkaya di dunia, Warren Buffett menyebutkan

Sukses ketika orang-orang dekatmu bahagia dan mencintaimu.

Sehingga dapat disebut bahwa sukses adalah mencapai sesuatu tujuan atau hal-hal yang diinginkan. Karena perbedaan tujuan dan keinginan setiap orang, makan kesuksesan memiliki arti yang berbeda bagi setiap orang

Lawan dari kesuksesan adalah kegagalan, yaitu ketidakmampuan untuk mencapai atau mewujudkan sesuatu. Ketidakmampuan ini disebabkan karena orang yang gagal tidak memiliki target untuk dicapai yang juga berarti berarti tidak memiliki niat untuk berhasil. Mereka tidak memiliki mimpi untuk dikejar

“Sesungguhnya perbuatan diukur dari niatnya”

Sangat sering kita mendapati seorang dengan latar belakang keluarga tertinggal dan terbelakang memiliki capaian tinggi dalam pendidikan disaat orang yang memiliki segalanya gagal untuk hanya sekedar mengenyam pendidikan tinggi

Sangat sering kita mendengar, seorang berpenghasilan pas-pasn bisa mengumpulkan uang untuk naik haji dengan biaya jutaan disaat orang berpenghasilan jutaan tidak mampu untuk membayar biaya naik haji

Orang sukses menetapkan target yang kemudian diurai dalam bentuk perbuatan dan dijalankan dengan penuh kesungguhan

“Jika engkau tidak sanggup menahan lelahnya belajar, maka engkau harus menanggung pahitnya kebodohan” – Pytagoras

“Karena ketiadaan target, maka saya sedang berjalan menuju kegagalan”

Selain tidak memiki target, orang sedang menuju kegagalan seperti saya memiliki ciri-ciri yang dapat dikenali dengan baik, antara lain :

Memiliki banyak alasan untuk membenarkan dirinya saat ini.

Ketika seseorang mendapat pertanyaan…..

Kenapa anda tidak melakukan sesuatu? Kenapa anda tidak menyelesaikan sesuatu? kemudian dapat dijawab dengan cepat beserta berbagai macam alasan,
Maka sesungguhnya orang tersebut sedang bercerita tentang kegagalanya, menyampaikan hal-hal yang tidak dilakukannya dan cenderung menyalahkan lingkungan sekitarnya

Ciri selanjutnya dari orang yang sedang menuju kegagalan adalah merasa bahwa

semua baik-baik saja. tanpa perlu adanya inovasi

Merasa nyaman dengan apa yang dilakukan atau dimiliki saat ini tanpa perlu sibuk memikirkan sesuatu yang lebih baik dimasa yang akan datang. Hanya mengerjakan rutinitas yang itu-itu saja tanpa adanya inovasi atau pelajaran baru yang diterima. Terjebak dalam zona nyaman.

Jika Belum berhasil ..??

Orang yang belum berhasil atau belum sukses, namun tidak memiliki ciri tersebut diatas tidak dapat dikategorikan sebagai orang yang menuju kegagalan.

Ketika target telah ditetapkan dan usaha telah dijalankan, keberhasilan hanya masalah waktu.

Orang yang sukses bukanlah orang yang selalu berhasil melakukan segala hal yang dikerjakan. Mereka adalah orang yang mampu mewujudkan satu dari sekian banyak target yang tidak tercapai.

Dan Saat ini…
Kita kembali bertanya pada diri masing-masing

Apakah saya memiliki target?
Apakah saya memiliki banyak alasan?
Apakah saya berada di zona nyaman?

Jawaban dari pertanyaan tersebut menunjukkan jalan yang sedang ditempuh

baca juga
Aku ingin mengubah dunia

img_4389
Iklan

7 pemikiran pada “Jalanku Menuju Kegagalan

  1. Ping balik: Tips Belajar Cerdas | auliamaharani

  2. Ping balik: Aku Ingin Mengubah Dunia | auliamaharani

  3. Ping balik: Hidup Kita Baik-Baik Saja … | auliamaharani

  4. Ping balik: Meraih Sukses Dengan Menciptakan Mestakung | auliamaharani

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s